RAPAT RUTUN SELASA: e- Semesta DAN PENGUATAN PROFESIONALISME DOSEN
|
Pada Selasa, 10 Sepetember 2024, rapat rutin internal diselenggarakan oleh LPM. Prof. Khamami Zada, membuka pertemuan ini dengan menunjukkan sejumlah agenda besar yang harus dipersiapkan LPM, di antaranya perihal penguatan profesionalisme dosen, dengan menyasar pada pengadaan standar tentang Dosen Tidak Tetap, Dosen Diperbantukan dan segala hal yang menyangkut fungsi keduanya. ”Termasuk dalam pengejawantahan profesionalisme dosen, adalah dengan melibatkan penanggung jawab kelas, yang dikoordinir oleh Gugus Penjaminan Mutu (GJM) untuk memonitor kehadiran dosen di kelas,” Ungkap Ketua LPM tersebut.
Tidak bisa dipungkiri, keberhasilan kegiatan belajar dan mengajar terletak pada lancarnya aliran transformasi dosen ke mahasiswa. Profesor, sebagai salah satu elemen penting dalam sistem ini diharapkan mampu bersinergi lebih jauh untuk menularkan tradisi akademik ke mahasiswa dengan cara terlibat langsung dalam seluruh sistem belajar mengajar dalam satu semester. Kekuarangan yang eksis, harus segera ditanggulangi.
Terakhir, wacana e-Semesta turut menjadi perhatian LPM pada pertemuan ini. Sistem ini diharapkan mampu mengakomodir penyuksesan kegiatan belajar mengajar ke arah yang terbarukan. ”LPM siap untuk mendukung agar e-Semesta terinternalisasi dengan baik ke seluruh fakultas”, imbuh Ketua LPM (JW).
|